SIG adalah sebuah sistem yang secara garis besar terdiri dari serangkaian perangkat keras dan lunak serta data spasial sebagai sumber informasinya. Sistem ini mengintegrasikan perangkat keras, perangkat lunak, dan data spasial untuk perolehan, pengelolaan, analisa, dan menampilkan berbagai bentuk informasi berreferensi geografis. Data spasial ini merupakan data pokok yang diolah dalam SIG. Data spasial ini merupakan penyederhanaan dan representasi dari dunia nyata yang diwujudkan dalam objek-objek kartografis, dimana objek ditunjukkan dalam bentuk, ukuran, warna, dan skala yang berbeda sesuai dengan keperluan dan tujuannya.
Data spasial memiliki bentuk digital dan analog. Data spasial digital ada dalam bentuk vektor dan raster. Pengolahan data spasial dilakukan melalui operasi-operasi spasial. Operasi spasial terdiri dari operasi layer tunggal dan operasi layer ganda. Operas layer tunggal berupa pengubahan fitur, pemilihan fitur, dan klasifikasi fitur. Operasi layer ganda terdiri dari tumpang susun, kedekatan jarak, dan korelasi spasial. Operasi spasial lainnya adalah transformasi spasial yang terdiri dari proses digitasi, generalisasi, dan proyeksi. Selain analisis spasial, SIG digunakan untuk pemodelan spasial. Pemodelan spasial dalam SIG dapat dibentuk dengan menggunakan teknik geostatistik, analisis statistik multivariat, atau model matematis lainnya.
Untuk lebih memahami materi SIG, silahkan dilihat slide materi SIG dari senior saya mas Eko Budiyanto dibawah ini :
Dan untuk bahan materinya bisa kalian lihat disini
Post a Comment
Post a Comment